Media Sosial mempunyai potensi tinggi dalam meningkatkan eksistensi komunitas, khususnya untuk komunitas nirlaba. Besarnya potensi ini perlu dibarengi dengan fasilitas yang baik, seperti mengalokasikan sumber daya manusia (SDM), waktu, dan biaya. Pernyataan tersebut mengemuka dalam pelatihan bertajuk Optimalisasi Promosi di Media Sosial dalam Bentuk Video. Pelatihan ini bertempat di gedung Graha Pakuan Siliwangi (GPS) di lingkungan kampus Universitas Pakuan.